Breaking News

Lampaui Target, Realisasi PNBP Minerba Capai Rp. 32,2 Triliun



Jakarta – Hingga akhir Agustus 2018, realisasi Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) sektor minerba sudah mencapai Rp 32,2 triliun atau 101 persen dari target yang ditetapkan Pemerintah di APBN 2018 yang sebesar Rp 32,09 triliun.

“Jadi kalau kami lihat target di 2018, sebetulnya sampai 31 Agustus sudah mencapai 100 persen lebih atau sekitar 101 persen yaitu seharusnya target APBN Rp 32,09 triliun tapi sampai 31 Agustus sudah Rp 32,2 triliun,” ujar Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian  Rnergi dan Smber daya Mineral (ESDM), Bambang Gatot di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (19/8).

Tahun 2019, pemerintah mencanangkan target PNBP minerba sebesar Rp 41,82 triliun, dengan rincian PNBP Sumber Daya Alam (SDA) minerba sebesar Rp 24,12 triliun dan hasil penjualan hasil pertambangan sebesar Rp 17,69 triliun.

“Untuk 2019, kami targetkan sesuai dengan kurs Rp 14.500 per dolar AS, SDA minerba sebesar menjadi Rp 24,12 triliun, ditambah hasil penjualan hasil tambang sebesar Rp 17,69 triliun jadi totalnya Rp 41,824 triliun atau naik dari Rp 41,54 triliun,” jelasnya.

Untuk mengoptimalisasi penerimaan negara dari sektor tambang, pemerintah telah menyiapkan sejumlah strategi. Di antaranya dengan meminta pembayaran di muka dan mengurangi biaya yang sekiranya berpotensi memangkas penerimaan negara. (RN/MCF)

No comments:

Powered by Blogger.