Breaking News

Ekonomi Syariah Lahirkan Kiai Bankir dan Bankir Kiai


Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyebutkan bahwa saat ini ekonomi syariah telah melahirkan para kiai yang memahami soal perbankan. Tak hanya itu, muncul pula bankir-bankir yang memahami ekonomi syariah.
“Melalui ekonomi syariah kita sudah melahirkan kiai jadi bankir. Kiai yang tadinya tidak tahu sistem perbankan sekarang tahu karena belajar tentang metode dan manajemen perbankan,” kata Ma’ruf saat menerima Pengurus Pusat Asosiasi Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Indonesia (APHESI) di Istana Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Senin (25/11/2019).
Dia mengatakan, berkat ekonomi syariah, para kiai menjadi paham bagaimana menetapkan hukum perbankannya. Mulai dari asuransi hingga produk-produk ekonomi lainnya. Ma’ruf pun menceritakan, saat ini juga banyak kiai yang dilatih menjadi bankir. Sebaliknya, banyak juga bankir yang dilatih untuk memahami perekonomian syariah. “Makanya jadi kiai yang bankir dan melahirkan bankir yang kiai karena bankir-bankir sekarang juga banyak yang bicara soal syariah, bankir syariah,” kata dia.
Kendati demikian, ia berharap pengetahuan soal ekonomi syariah tidak hanya berupa pelatihan tapi menjadi mata kuliah sendiri di kampus-kampus lewat program studi ekonomi dan syariah. Sehingga, tidak bermunculan orang-orang karbitan tetapi memang betul-betul SDM yang menguasai soal ekonomi syariah dan produk perbankan syariah lainnya. “Jadi memang sejak awal sudah paham. Masih S1, S2 apalagi S3 sudah paham betul tentang ekonomi syariah, perbankan, asuransi. Tidak hanya dari manajemen tapi dari hukumnya juga,” kata dia.
Oleh karena itu, pihaknya pun berharap agar asosiasi tersebut bisa membantu dalam mengembangkan pemahaman soal ekonomi dan keuangan syariah pada program studi ekonomi dan syariah sejak dari kampus.

No comments:

Powered by Blogger.