Breaking News

Jokowi yang Langsung Fokus Tangani Corona Usai Makamkan Ibunda




Jakarta - Dalam suasana duka ditinggal pergi ibunda tercinta, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak kehilangan fokus mengurus negara. Sudah 78 korban jiwa jatuh akibat virus Corona. Ada lebih banyak orang yang harus dijamin keselamatannya dari ancaman COVID-19.
Siang hari, kesedihan tersirat dari wajah Jokowi. Dia melangkah di pemakaman Desa Mundu, Selokaton, Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (26/3/2020). Dia hendak memakamkan ibundanya, Sudjiatmi Notomihardjo.
Prosesi pemakaman dimulai. Jokowi memakamkan almarhumah di liang lahat dekat ayahanda, Wijiatno Notomiharjo. Pemakaman almarhumah tak sampai satu jam. Jokowi, yang mengenakan kemeja putih lengan panjang, tampak berjalan keluar dari joglo lokasi makam. Dia sempat menyampaikan salam dan terima kasih kepada sejumlah pelayat.
Berjalan beriringan dengan Gibran Rakabuming Raka, Jokowi langsung masuk ke mobil dan meninggalkan pemakaman pada pukul 13.49 WIB. Sang putra sulung usia 58 tahun itu telah ditinggal pergi ibunya untuk selama-lamanya. Namun urusan orang banyak tetap menuntut fokus.
Jokowi langsung bergerak ke Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. Dia, yang beberapa jam lalu memakamkan ibunya, kini sudah tampil dengan setelan jas menghadiri acara tingkat dunia lewat konferensi video (video conference). Acara itu adalah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Luar Biasa G20. KTT Luar Biasa G20 secara virtual ini membahas hal yang sangat penting dan sangat riil, yakni penanganan terhadap COVID-19.

No comments:

Powered by Blogger.