Breaking News

Kunci Memutus Penyebaran Covid-19 adalah Disiplin Terapkan Prokes

 

KONSISTEN: Petugas PKRS RS Al Huda terus mengedukasi protokol kesehatan kepada pendamping pasien. (RS Al Huda for RadarBanyuwangi.id)

Sebagai salah satu upaya yang dilakukan dalam pengendalian dan memutus rantai penyebaran Covid-19 adalah selalu disiplin terapkan protokol kesehatan (prokes). Penegasan itu disampaikan staf medis di Rumah Sakit AL Huda (RSAH) dr. Soegeng Hery P MMRS, yang dikenal concern dan paling getol mengedukasi pasien, pengunjung, serta kepada karyawan di RSAH.

Soegeng terus mewanti-wanti semua orang untuk selalu disiplin dalam menerapkan prokes. Caranya dengan melakukan 5M buat siapa saja dan di mana saja. “Dimulai dari diri kita sendiri dan keluarga yaitu disiplin menggunakan masker dengan benar. Sering mencuci tangan dengan sabun, serta menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Tidak lupa mengurangi mobilitas yang tidak perlu. Hal-hal itu  adalah cara terbaik kita untuk melindungi diri, keluarga, dan lingkungan kita,’’ jelasnya.

Menurut Soegeng, langkah 5M tersebut menjadi kunci dalam pengendalian penyebaran covid-19 di sekitar kita. Sementara itu, upaya pemerintah dalam percepatan pemberian vaksinasi kepada masyarakat, akan menjadi lebih maksimal dengan dukungan luar biasa dari seluruh masyarakat untuk selalu disiplin mematuhi prokes.

No comments:

Powered by Blogger.